LHGN Mendesak Diskop UKM Perindag Berikan Salinan Dokumen Rumah Produksi Wirausaha Muda 

Tanda terima surat

Bagiberita.id, Sumenep – Direktur Lembaga Hukum Gagas Nusantara (LHGN) Hasyim Khafani bersurat ke Komisi Informasi (KI) Kabupaten Sumenep, guna meminta salinan dokumen proyek Rumah Produksi Wirausaha Muda yang diresmikan oleh Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo pada 2021 lalu.

Berdasarkan beberapa temuan dari sumber terpercaya, Hasyim membeberkan beberapa hasil investigasi yang dilakukan oleh pihaknya, pada proyek Rumah Produksi Wirausaha Muda yang dinilai tidak memberikan dampak apapun terhadap Wirausahawan yang diberdayakan oleh pemerintah daerah.

Bacaan Lainnya

Bahkan, beberapa temuan terkait barang dan atau alat-alat Rumah Produksi Wirausaha Muda itu raib. Hasyim mengatakan ada beberapa pihak yang diduga terindikasi menghilangkan barang dari proyek tersebut. (8/1)

Permintaan salinan dokumen yang sebelumnya dikatakan bahwa, dokumen tersebut termasuk yang dikecualikan dengan berdasar pada Peraturan Bupati (Perbup) No 38 tahun 2024 menurut Kepala Diskop UKM Perindag Moh. Ramli, yang disampaikan pada Unras Jilid II beberapa waktu lalu.

Saat dikonfirmasi secara terpisah, Ramli mengatakan bahwa itu sah saja.

“Ya silahkan, itu kan pandangan para peminta (Pemohon) salinan dokumen, Kominfo itu sudah nyata menjawab”, ujarnya.

Bahkan saat disinggung terkait pihak lain yang dikatakan ada keterlibatan akan raibnya barang-barang di Rumah Produksi Wirausaha Muda tersebut, Ramli mengatakan bahwa, itu merupakan praduga.

Selain itu, Ramli mengatakan untuk memperkarakan hal tersebut, jika permintaan salinan dokumen tidak dipenuhi.

“Satu, silahkan perkarakan, ada KI dan sudah saya arahkan ke PPID, PPID kan Kominfo dan sudah saya arahkan prosedural ke PPID kan Kominfo, Kominfo kan sudah menjawab bahwa itu dikecualikan.”

“Kalau katanya PPID dikecualikan, saya justru jadi salah kalau memberi (salinan dokumen), apalagi kalau urusan praduga ini, silahkan lah kami kan gak bisa mendikte, pandangan orang tidak harus sama dengan kami” pungkas Ramli.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *